UNIVERSITAS GUNADARMA

UNIVERSITAS GUNADARMA

Selasa, 13 Maret 2012

" PERSAHABATAN "

PERSAHABATAN
Sahabat itu tercipta sebagai Nafas kedua bagi kehidupan kita dalam persahabatan, sahabat itu bagaikan Pos bagi penghubung suka maupun duka. Sahabat itu tidak bisu, tuli ataupun buta dikala sahabat yang lain sedang memiliki masalah..tetapi mereka pun bisa merasakan masalah yang dihadapi sahabat lain pun ...
Sahabat bukan hanya panggilan bagi pertemanan sejati, tapi sahabat adalah panggilan sebuah hati agar selalu memahami, wujud, setia dan lain-lain, yang tak sekuat dan seindah perkenalan saja.
Tak kenal maka tak sayang, itu lah awal dari persahabatan, jauh lebih dalam memahami keadaan dan menciptakan kasih sayang yang tulus ..
Setiap detik, menit dan jam sahabat selalu memberikan semangat kuat agar selalu tersenyum...
Aku memiliki sahabat yang baik hati, menurutku memiliki 4 sahabat ini benar-benar bisa mengajarkan aku tentang kehidupan, mereka memunculkan pengalaman yang indah...
Disaat susah ataupun senang mereka selalu ada..
Panggil saja sahabatku dengan Inisial N-B-C-M, Mereka adalah sahabat yang aku temukan diawal perkuliahan . kami bersama disaat kita ingin memulai pengetahuan luas tentang kedewasaan .
Kami adalah THE 4 “I” .. Nama ini tercipta disaat semuanya telah berkumpul.
Aku adalah M, Awalnya aku dan N bertemu dikampus awal ingin memulai perkulihan .. kami Orang yang sangat PEDE dalam segala hal, kami memulai dan membuat sebuah pertemanan yang lebih dari 10 Orang, Tetapi pertemanan itu terjadi sebuah kesalah pahaman yang membuat M dan N merasa tak nyaman. Kemudian M dan N pisah dari kelompok yang memiliki inisial genk “ P.... “ .
Akhirnya M dan N selalu pergi berdua kemana-kemana selama seminggu, Kemudian datanglah B yang merangkap merasa tak nyaman dalam genk “ P.... “ .
Lalu kami membuat genk bertiga yang awalnya tak memiliki nama genk, kami selalu bersama-sama selama beberapa bulan lamanya, kemudian muncullah salah satu Orang yang tak pernah kami suka, yang menurut kami dia nggak banget dalam bergaya/penampilan/pertemanan karna selama ini dia kami anggap sebagai musuh genk “ P.... “ tapi ternyata kita bertiga salah dalam menilai seseorang dengan penampilannya saja.
Akhirnya kami pun berempat berbincang-bincang tentang penampilan-sikap-sifat yang kami suka atau tidak dari diri masing-masing persahabatan kami sebelom lebih jauh .
Ternyata penampilan bukan lah tolak ukur untuk memilih siapa teman kita, dari situ kita mulai merasa OKE kami bukan Orang yang suka pilih-pilih siapa yang ingin bersama atau ikut kami.
Dan genk ini pun tercipta dengan sah yang memiliki nama THE 4 “I”  kami N-B-C-M Terdiri dari TIG Orang sunda dan satu orang jawa berasal dari pekalongan “ N ( Jawa pekalongan ), M-C ( Sukabumi ) dan terakhir B ( Tasik malaya ) lucunya kami sering bercanda tentang logat-logat sunda/jawa yang kami keluarkan ketika berbicara ,,, itu menjadi sebuah keunikan dalam persahabatan kami. Cerita tentang adat istiadat dan kebiasaan kami dirumah .
Kami berempat suka sekali yang namanya tantangan bahkan separah apa pun selalu kita jalanin berempat, kami juga suka kuliner, contohnya setiap istirahat / pulang kuliah kami nggak akan menyia-nyiakan waktu untuk berkuliner/shopping, tapi kami tau batasan apa saja yang mampu kita capai Baik buruknya pergaulan dan kami mempunyai batas bermain hanya sampai jam 19.00 wib saja, karna kami bukan anak nakal dan Orang tua kami saling mengingatkan satu sama lain.
Kebersamaan dalam persahabatan kami bukan hanya untuk bermain, tapi kami juga suka yang namanya mengaji belajar tajwid dan sholat bareng ketika semuanya berkumpul dibercam kami, bahkan kami selalu belajar bersama walau suka bercanda .. tapi semuanya bisa serius kalau benar-benar ingin fokus.
1 TAHUN berlalu akhirnya kami dipisahkan dalam 1 kelas yang memang dari kampus memliki peraturan acak kelas, sedih rasanya..jarang kami menemukan dan memiliki kekompakan sampai seperti ini.
Pengalaman kami pun banyak loee.. !! kita pernah bermasalah dengan ketua yayasan TK Militer yang bersangkutan dengan kami sewaktu ingin menyelesaikan tugas perkuliahan dan memang terjadi kesalah pahaman diantara kami lalu TK memaafkan kami dan kami dipersilahkan untuk mengajar di TK nya sebagai penelitian kami untuk dipersentasikan diahadapan teman-teman sekelas, kami juga detektif yang hebat menurut kami..karna kami bisa menyelesaikan tantangan mencari sebuah alamat dan menyelesaikan masalah dalam persahabatan kami.
Bukan itu saja, kami pernah bandel dalam hal kejailan disaat karaoke dan kami suka main bilyard..kami juga suka makan di cafe tapi tak bayar dengan akhirnya dapet hukuman NYUPIR “ Haha..nyuci Piring yah “ Itulah pengalaman kami, tapi kami juga pernah sedih ketika N-C-M bermain bertiga saja ke dufan, karna B tak mau. kami tapi senang karna semua permainan di dufan dicoba dengan nyali yang besar dan B tertawa ketika kami menceritakan semua pengalaman kami, kami juga pernah main hujan-hujanan dan teriak dipinggir jalan dengan laga jagoan main kelakson.
Renang dikelilingi Cowok-cwok muda TNI ganteng yang masih dalam belajar dan kami juga pernah ikut model-modelan karna si C adalah model .
Kami pede banget loe pake hal-hal unik kekampus yang memang nggak ada yang berani memalukan dirinya sendiri kami berempat juga suka jadi omongan sama mereka-mereka yang usil alias ngiri sama genk kami, memakai dres, wedges, ganti-ganti tas/kepang rambut dan lain-lainnya deh. Itu tuh bener-bener jadi irian banget.
Sampai pernah Aku yaitu M diikutin gayanya, hadeuuuhh sampai-sampai aku ngerasa artis banget,, tapi sayangnya aku malah dimusihin tapi gaya aku tetep diikutin sama mereka yang ngiri gaya aku yang baru ajja tetep dijadiin trend buat meraka.
Tapi kami seneng karna menurut the 4 “I” Memiliki keunikan tersendiri, gaya kami yaitu :
 B ( berkerudung, cuek )
 M ( selalu memakai wedges dan sangat-sangat Feminin )
 N ( dengan gaya cablak dan centilnya )
 C ( dia hanpir sama denganku suka memakai wedges dan baju macan sexinya )
Itulah ciri-ciri kami yang unik menurut mereka ...
Tapi kami senang karna kami menjadi contoh baik dalam bergaya atau bergaul untuk mereka-mereka ..
Maaf sebelumnya ini hanya cerita kehidupan kami, Maaf bila ada kata-kata yang sama atau salah.. dan saya memohon maaf sebesar-besarnya .
Wassalam THE 4 “I” Tarsih, iis, inem, ijah 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar